Essay tentang masa depan dan masa lalu

Brizzallia Fillarica Nessy, Prodi S1 Keperawatan Fakultas keperawatan dan Kebidanan 



Deskripsi diri

Di dalam Al-Qur'an pada surah Al-Mujaadilah terdapat ayat yang menjelaskan tentang orang yang beriman dan berilmu akan ditinggikan kedudukan dan derajatnya. Ayat tersebut ditujukan untuk orang yang bersungguh-sungguh dalam menggapai ilmu. Perkenalkan nama saya Brizzalia Fillarica Nessy, Saya lahir di Madiun pada tanggal 19 Juli 2005. Saya adalah anak kedua dari 2 bersaudara. Saya memiliki 1 kakak perempuan yang jarak umurnya 3 tahun lebih tua dari saya. Kakak saya bernama Twissylia Fillarica Nessy. Kakak saya sekarang sedang meneruskan pendidikan di Universitas 17 Agustus Surabaya. Sekarang saya berdomisili di Sidoarjo karena pekerjaan ayah saya bertempat disini. Saya tinggal bersama Ayah, Ibu, dan Kakak saya. Saya memiliki ayah yang bernama Eko Hariyanto dan ibu bernama Ari Wahyuni. Ayah saya asli dari Kediri namun sudah pindah kependudukan di Madiun. Saya pernah bersekolah Paud dan TK di Kediri. Dari bayi umur 3 bulan saya diasuh oleh kakek dan nenek saya lebih tepatnya orang tua dari ayah saya, maka dari itu saya saat paud dan TK bersekolah di Kediri. Saat memasuki Sekolah Dasar saya pindah ke Sidoarjo namun pada saat itu saya adalah siswa yang mutasi karena di semester 2 saya baru mengurus surat pindah. Alhamdulillah Allah selalu memudahkan saya untuk meraih prestasi dan nilai yang tinggi dari saya duduk di sekolah dasar sampai dengan sekolah menengah atas. Pada saat SD saya selalu masuk kedalam peringkat 10 besar dan saya selalu aktif mengikuti kegiatan tambahan belajar yaitu renang. Dalam kegiatan tersebut saya selalu mendapatkan nilai yang memuaskan sesuai dengan harapan saya. Itu karena berkat usaha dan latihan saya agar untuk menstabilkan nilai yang saya inginkan. Pada waktu SMP pun saya selalu mengikuti kegiatan organisasi sehingga saya memiliki nilai tambahan dibidang non akademik. Saya mengikuti organisasi OSIS selama 2 tahun periode dan di periode kedua saya terpilih dan diberikan tanggung jawab sebagai sekretaris OSIS. Setelah lulus SMP saya melanjutkan sekolah saya di sekolah menengah atas (SMA). Awal SMA saya fokus untuk mengembangkan bakat dan minat saya dibidang olahraga, saya mengikuti ekstrakulikuler badminton. Tak hanya mengikuti kegiatan akademik saja tetapi saya juga mengikuti organisasi OSIS di SMA. Saya menjadi OSIS selama 2 periode dan di periode kedua juga saya naik jabatan menjadi ketua umum OSIS. Saat di SMA saya tak hanya mengikuti organisasi internal melainkan juga mengikuti organisasi eksternal yaitu HIMO atau Himpunan OSIS se Surabaya. Di organisasi HIMO saya menjabat sebagai anggota departemen kewirausahaan koorwil timur. 

Kesempatan yang saya tulis diatas tidak pernah terpikirkan oleh saya sebelumnya. Saya merasa sangat bangga kepada diri saya sendiri dan saya benar-benar bersyukur atas kenikmatan yang Allah berikan. Saya tidak pernah menyangka bahwasanya saya bisa melakukan itu semua. Pernah merasa pesimis oleh kemampuan yang ada di diri saya namun tanpa disadari saya bisa melewati itu semua. Saya harap saya bisa lebih berkembang di umur-umur selanjutnya. Mungkin saya tidak seberuntung anak-anak yang memiliki banyak harta namun saya tetap bersyukur karena diluar sana masih banyak anak-anak yang tidak seberuntung saya dalam mencari ilmu. Masih banyak anak-anak yang buta huruf dan dituntut untuk bekerja demi membantu ekonomi keluarganya. Saya sangat prihatin apabila melihat mereka yang usianya belum cukup namun sudah berkelahi dengan kerasnya kehidupan. Saya selalu mendoakan mereka semoga derajat mereka naik dan mendapatkan kehidupan dan pendidikan yang layak. Harapan saya semoga pemerintah lebih memperhatikan pendidikan anak-anak seusia saya dari SD hingga minimal lulus SMA.  

Deskripsi masa depan

Saat ini saya akan memasuki jenjang pendidikan yang lebih tinggi dari SMA. Tak pernah terpikirkan juga untuk melanjutkan kuliah sebelumnya. Dulu pada saat SMP saya pernah berpikir setelah lulus SMA saya langsung bekerja dan mendapat penghasilan sendiri namun pada waktu di SMA saya masuk jurusan IPA yang dimana mata pelajaran wajibnya ialah biologi. Ditahun kedua saya sekolah SMA, saya menjadi tertarik dengan pelajaran biologi lebih tepatnya tentang bab anatomi tubuh dan kesehatan maka dari itu saya ingin belajar lebih dalam lagi tentang ilmu kesehatan dengan cara kuliah di prodi S1 Keperawatan. Saya mencoba mendaftar di dua kampus yang saya impikan namun disitu bukanlah rejeki saya, harapan menjadi perawat hampir pupus tapi berkat dukungan dan dorongan dari kedua orang tua saya, saya bisa bangkit dan semangat lagi untuk menggapai impian saya. Tahun ini saya masuk universitas nadhlatul ulama Surabaya yang dimana kampus tersebut adalah kampus yang tidak pernah saya pikirkan sebelumnya, atas rekomendasi kerabat dan sahabat akhirnya saya mendaftar di kampus tersebut. Saya sangat bersyukur dan berterimakasih kepada UNUSA karena telah menerima saya untuk belajar dan mengembangkan potensi bakat dan minat saya. Semoga saya bisa menjadi mahasiswa yang patuh peraturan dan bisa lulus tepat waktu.

Deskripsi cara mewujudkan 

Langkah awal saya sudah dimulai dari kegiatan pkkmb di UNUSA. Saya harap setelah acara selesai saya bisa berkuliah dengan sungguh-sungguh agar bisa mendapat gelar yang saya inginkan. Tak hanya gelar yang saya kejar melainkan juga IPK yang tinggi. Pada saat kuliah saya tidak hanya ingin belajar namun saya juga ingin mengikuti organisasi yang ada di kampus karena saya merasa memiliki bakat di bidang keorganisasian. Saya juga akan mengikuti beberapa UKM yang ada di kampus agar saya lebih bisa mengasah kemampuan saya. Setelah lulus kuliah dan melanjutkan profesi ners saya ingin terjun didunia pekerjaan yang pastinya berhubungan dengan prodi yang saya pilih. Dan setelah lulus kuliah saya pasti mendapatkan ilmu yang sangat luar biasanya. Tak hanya bermanfaat untuk saya sendiri tetapi saya ingin ilmu saya juga bermanfaat untuk orang lain. Saya ingin merealisasikan hasil belajar saya saat kuliah di dunia pekerjaan sehingga saya bisa membantu orang-orang yang membutuhkan bantuan tenaga medis. Semoga apa yang saya harapkan dapat terwujud semua. Harapan dan cita-cita saya yang paling ingin saya raih yaitu membanggakan kedua orang tua saya karena saya tau mereka mati-matian mencari uang demi pendidikan kedua anaknya. Semoga kelak saya menjadi orang yang berhasil diatas kaki saya sendiri dan saya akan membuktikan kepada semua orang terutama kepada orang-orang yang sudah meremehkan kedua orang tua saya bahwa saya bisa menjadi yang terbaik dan menjadi orang yang sukses. Namun kembali lagi dengan ketentuan Islam bahwa kita tidak boleh sombong atas semua pencapaian yang kita dapatkan. Saya selalu berdoa untuk menjadi orang yang selalu rendah hati. Seperti yang dijelaskan di surah Luqman ayat 18: Janganlah Sombong dan Angkuh. Menukil Tafsir Al-Mishbah Jilid 11 oleh M. Quraish Shihab, dijelaskan bahwa pada ayat ini Luqman menasihati anaknya terkait akhlak dan sopan santun. Yang mana sebelumnya ia memperingatkan akan keimanan kepada Allah SWT.


- facebook: https://www.facebook.com/unusaofficialfb

- Instagram: https://www.instagram.com/unusa_official/

- Youtube: https://www.youtube.com/@unusa_official

- Twitter (X): https://x.com/unusa_official?lang=en

- Tiktok : https://www.tiktok.com/@unusa_offi

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resume Unusa Gelar Brave ke-4

Resume Dosen Unusa Rayakan HUT RI ke-79